;

Copypaste Artikel Blog lain ? apa resikonya copas artikel?

Copypaste Artikel Blog lain ? apa resikonya copas artikel?



Copypaste artikel - Teknik Copas Artikel



buayaberdiri.blogspot.com - Hari ini saya akan membahas tentang copypaste artikel,copypaste artikel merupakan sebuah tindakan menulis sebuah artikel dengan cara mengambil artikel orang lain dengan cara yang instan tanpa harus berpikir isi konten artikel yang akan dicopypaste.


Menulis artikel menghabiskan banyak pikiran dan ide menulis,dengan menulis yang asli buatan kita sendiri sepertinya tampak melelahkan dan membuang banyak waktu.Ada yang menulis artikel 500 kata saja menghabiskan waktu sekitar kurang lebih 2  jam dan ada juga yang menulis artikel untuk 1000 kata bisa menghabiskan waktu sekitar kurang lebih 3 jam.


Untuk para blogger kamu harus menulis artikel setiap hari dengan konten artikel yang sudah dipikirkan sebelumnya untuk keesokan harinya.Jadi bisa kalian bayangkan betapa melelahkan menjadi seorang blogger.Memikirkan konten apa yang akan di tulis membuat kamu merasa tertekan dan bingung.


Ada banyak jalan seseorang untuk mengambil jalan pintas tanpa harus memikirkan konten setiap hari,yaitu dengan cara copypaste artikel orang lain.Cara ini paling sering ditemukan untuk seorang blogger yang sudah kehabisan ide menulis ataupun ada seorang blogger yang malas menulis akan tetapi ingin memiliki sebuah artikel di blognya.


Copypaste artikel memanglah sangat meresahkan para blogger yang menulis dengan idenya sendiri,bayangkan sudah cape-cape menulis sampai berjam-jam dan saat kamu mempublikasikan artikel kamu di pencarian google,lalu beberapa hari kemudian sudah ada tukang copy paste artikel kamu.Menjengkelkan bukan ?









Copypaste artikel blog orang lain memanglah terasa mudah,akan tetapi taukah kamu bahwa ada resiko yang harus dihadapi bagi seseorang yang suka copypaste artikel blog orang lain.Seakan hukum copypaste akan dilegalkan ketika kamu sedang kepepet ide,hahah.Ada banyak blog yang dicopas dari blog lain,bahkan ada blog copas terkenal,sakin dikenalnya blog tersebut sampai di cap sebagai blog yang isinya copas semua.


Bagi seorang copas selalu ada aja alasan mengapa membuat mereka selalu melakukan copas,bahkan diantara mereka sampai ada istilah harus ada etika copas artikel.Etika copas artikel mulai dari menaruh sumber link yang mereka copas bahkan ada juga etika copas artikel dengan cara merubah beberapa kata sehingga artikel tersebut tampak original dan lulus dari plagiarism checker.


Cara copypaste ada berbagai macam cara ,ada yang menggunakan cara copas artikel blog dengan menggunakan software yang bernama spinner ada juga cara copas artikel yang hanya menggunakan CTRL+A  kemudian CTRL+C lalu mempastekan di blog kita.






Bolehkan copypaste artikel blog orang lain ?


Lalu pertanyaannya adalah bolehkan copypaste artikel blog orang lain ? ya sudah jelas jawabannya adalah tidak boleh.Mengapa ? karena kamu sudah melanggar kebijakan hak cipta karya tulis orang lain.Google sendiri sudah menerapkan tentang kebijakan hak cipta 

karya tulis sebuah blog yang sudah terpublis di pencarian google.

Sehingga kamu tidak perlu takut mempublis karya tulis berupa artikel di pencarian google,karena secara tidak langsung google telah melindungi karya cipta tulisan kamu yang sudah terpublis dan terindeks di pencarian google.Dan istilah etika copas artikel tidak akan berguna untuk google,karena sistem google sudah bisa membedakan yang mana artikel original dan yang mana artikel copypaste.



Resiko Copypaste artikel blog 


Dengan pembahasan diatas,saya menyebutkan bahwa copypaste artikel sangat tidak diperbolehkan untuk kepentingan / tujuan tertentu di pencarian google.Jika tidak boleh tentunya artikel akan beresiko atau berdampak buruk di pencarian google.Lalu apakah resiko copypasteartikel blog ?


Berikut adalah resiko copypaste artikel blog :




1.Halaman artikel yang copas hilang dipencarian google


Ini adalah resiko yang menggunakan teknik copypaste artikel,yaitu Halaman artikel yang copas hilang dipencarian google.Hilangnya halaman di blog yang berisi copas ini di pencarian google bukanlah hal baru.Ini merupakan resiko yang ringan bagi para copas.Ada beberapa resiko yang benar-benar membuat kamu akan kapok untuk menggunakan teknik copas artikel blog orang lain.


2.Di Banned oleh Google Adsense


Jika kamu menggunakan teknik copypaste artikel untuk tujuan menghasilkan uang dari Adsense,maka resiko artikel copas untuk Adsense adalah akun adsense kamu akan di banned oleh Google Adsense.Pengalaman banned adsense menjadi pengalaman yang sangat menyakitkan,mengapa ?karena data diri akun adsense hanya bisa dipakai 1 kali saja.Cara mengembalikan akun adsense yang disable sangat sulit dan butuh waktu yang lama untuk mendapat kepastian dari adsense.

3.Skill menulis tidak berkembang


Menulis artikel blog bisa dijadikan sebagai keahlian kamu dalam hal menulis,kamu tau kan bahwa menulis itu membutuhkan skill yang harus diasah dan tidak mudah untuk menekuni skill menulis.Jika kamu terus melakukan copas artikel blog,maka skill menulis kamu tidak mengalami perkembangan.







Kesimpulan Copypaste artikel blog orang lain


Kesimpulannya adalah jangan lakukan copypaste artikel blog orang lain,selain merugikan orang lain bahwa copas artikel juga akan merugikan dirimu sendiri.Karena resiko copas artikel blog orang lain akan mendapat banyak masalah di kemudian hari,apalagi jika kamu ingin membuat artikel dengan tujuan untuk Adsense.

Karena resiko copas artikel di adsense adalah akun adsense kamu akan di suspend dan lebih parahnya lagi adalah akun adsense kamu akan di banned permanen oleh google adsense.Kita tidak akan pernah tau tanggal banned adsense dan pengalaman banned adsense akan membuat kamu akan terkejut dan akan menbuat kamu putus asa  berpartner dengan Adsense.

Susahnya daftar adsense seharusnya kamu akan berfikir ribuan kali untuk melakukan copypaste artikel blog orang lain.Apalagi kamu yang sudah membeli domain untuk diterima google adsense.
Sampai disini dulu ya,semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu,Gbu :)







Tag : bolehkah copy paste artikel | aturan copy paste yang benar |blog copas terkenal | hukum copy paste artikel | cara copy paste skripsi | cara mengambil artikel dari blog orang lain | artikel copas untuk adsense | blog copy paste




List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com