;

Cara Mengecilkan Ukuran Foto dan Gambar di Libre Office

Tutorial Mengurangi Size Foto di Libre Office





buayaberdiri.blogspot.com - Libre Office adalah lembar kerja yang mirip seperti Microsoft Office yang berguna untuk membuat sebuah file dokumen.Kita dapat membuat dokumen apapun disana,seperti kita membuat dokumen untuk presentasi atau membuat dokumen dalam bentuk tabel data dan masih banyak yang lainnya.

Tapi taukah kamu jika di libre office kita juga dapat melakukan aktifitas mengurangi ukuran foto atau gambar.Mengecilkan ukuran size gambar sangat mudah di libre office,cara ini sangat berguna kamu yang memiliki banyak gambar atau foto didalam lembar kerja libre office dan ini tentunya juga akan mengurangi size ukuran file dokumen yang sedang kamu buat.


Mengecilkan Size (Ukuran Foto) di Libre Office Spreadsheet

Hari ini saya mengecilkan ukuran foto atau gambar menggunakan libre office spreadsheet,spread sheet ini mirip sekali dengan excel yang tampilan lembar kerjanya memiliki banyak tabel di setiap kolom dan baris.

Langkah-langkah mengurangi size foto di spread sheet libre office :

  1. Ambil gambar atau foto tersebut di lembar kerja spreadsheet
  2. Jika sudah,maka klik kanan pada gambar tersebut dan kemudian pilih Compress

    Cara Mengecilkan Ukuran Foto dan Gambar di Libre Office


    Dengan cara diatas maka ukuran foto atau gambar akan di kompres di lembar kerja spreadsheet,dengan menggunakan fitur compress maka membuat file berupa gambar dan foto di file spread sheet akan menjadi lebih kecil jika dibandingkan sebelum di kompres.


Memperkecil Size (Ukuran Foto) di Libre Office Drawing


Libre Office Drawing merupakan lembar kerja yang digunakan untuk mengedit gambar dan foto atau membuat gambar.Di Drawing kita bisa mengkompres gambar dan foto untuk memperkecil ukuran size foto.

Begini langkah-langkah memperkecil ukuran foto di Libre Office Drawing :

  1. Buka Libre Office Drawing
  2. Kemudian ambil foto atau gambar yang ingin di kompres
  3. Kemudian klik kanan pada gambar atau foto tersebut,lalu pilih Compress

    Memperkecil Size (Ukuran Foto) di Libre Office Drawing


    Cara diatas sepertinya mirip bukan dengan cara di lembar kerja spreadsheet,hanya dengan klik kanan pada gambar atau foto dan kemudian klik menu Compress.


Mengurangi Size (Ukuran Foto) di Libre Office Writer



Jika spreadsheet mirip dengan excel,maka Libre Office Writer mirip dengan microsoft word (ms.word),lembar kerja ini memang didesain sebagai alternatif dari microsoft office.Di Writer kita dapat mengkompres gambar atau foto untuk memperkecil ukuran size foto.

Cara kecilin ukuran size gambar atau foto sepertinya sama dengan cara-cara diatas,yaitu hanya klik kanan dan kemudian klik pilihan menu Compress.Sangat mudah bukan ?,supaya lebih gampang atau mudah dimengerti begini langkah-langkahnya :


  1. Buka lembar kerja Libre Office Writer
  2. Kemudian ambil gambar atau foto yang ingin dikecilin size ukurannya
  3. Kemudian klik kanan pada gambar ,lalu klik menu Compress


    Mengurangi Size (Ukuran Foto) di Libre Office Writer





Penutup

Demikian informasi tentang bagaimana cara mengurangi size ukuran foto atau gambar sehingga menjadi kecil.Cara diatas sama dengan lembar kerja libre office lainnya seperti Libre Office Presentation,Libre Office Master Document ,Libre Office Labels,Libre Office Bussiness Cards dan lain-lain.



List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com