;

Cara Membuat Background di Microsoft Word Terlengkap

Tutorial Cara Membuat Background di Microsoft Word 2007 , 2010 , 2016 dan 2013


Cara Membuat Background di Microsoft Word Terlengkap



Isi Postingan Cara Menambahkan Background di Microsoft Word :



buayaberdiri.blogspot.com - Hari ini saya akan share bagaimana membuat background di Microsoft Word,cara ini bisa kamu lakukan untuk semua versi microsoft word seperti Microsoft Word 2007, 2010 , 2016 dan 2013.

Mungkin kamu membutuhkan ini ketika membuat tugas dari sekolah dan membuat tampilan lembar kerja dokumen tersebut menjadi lebih bagus dengan cara menambahkan background yang unik dan bagus atau juga menambahkan gambar yang sesuai dengan materi tugas yang diberikan guru.

Artikel ini juga cocok buat kamu seorang pekerja yang sedang membuat dokumentasi di MS Word dan memberikan atau menyerahkan dokumen tersebut kepada atasan kamu untuk diperiksa apakah pekerjaan kamu sudah sesuai atau tidak.

Tutorial ini juga cocok buat kamu yang sedang melakukan presentasi baik itu presentasi di sekolah SD,SMP,SMK/SMA dan kuliah dan juga cocok untuk presentasi untuk memberikan isu,topik atau rencana untuk pekerjaan yang akan dipaparkan kepada klien,bos atau atasan dan rekan bisnis. 



Cara Membuat / Mengubah Warna Background di Microsoft Word


Berikut ini adalah cara mudah bagaimana kita akan membuat background warna di lembar kerja Microsoft Word.Cara ini juga bisa buat kamu yang sedang merevisi dokumen Microsoft Word yang bukan kerjaan kamu dan kebetulan telah memiliki background warna,jadi tutorial ini juga bisa untuk mengubah background pada dokumen lembar kerja MS.Word.

Ikuti Langkah-Langkah Membuat Warna Background di Word :

  1. Buka Aplikasi Microsoft Word di PC Komputer atau Laptop kamu
  2. Kemudian klik atau pilih menu Blank Document, Jika kamu sudah memiliki dokumen yang akan dibuat backgroundnya,maka kamu bisa lewati langkah kedua ini
  3. Kemudian Pilih Menu Design
  4. Kemudian pilih Page Color
  5. Lalu pilih Warna Background yang kamu inginkan,jika kamu ingin warna lainnya maka kamu bisa klik More Colors

Sepertinya mudah bukan cara diatas ?,semoga ini bisa membantu kamu untuk mengatasi atau mencari tau tutorial mengubah dan membuat warna background di word. 



Cara Membuat / Mengubah Gambar Background di Microsoft Word


Jika kita sudah mengetahui bagaimana cara membuat warna background,maka saat ini saya akan memberikan informasi bagaimana cara membuat background menggunakan gambar atau image atau picture yang kita inginkan.

Kamu bisa menambahkan gambar dan kemudian membuatnya menjadi background dilembar kerja Microsoft Word kamu.Gambar yang kamu pilih bebas sesuai dengan kebutuhan kamu,kamu bisa menggunakan gambar yang sesuai dengan isi dokumen yang sedang kamu buat.

Ikuti Langkah-Langkah Membuat Background Gambar di Word :


  1. Buka Aplikasi Microsoft Word di PC Komputer atau Laptop kamu
  2. Kemudian klik atau pilih menu Blank Document, Jika kamu sudah memiliki dokumen yang akan dibuat backgroundnya,maka kamu bisa lewati langkah kedua ini
  3. Kemudian Pilih Menu Design
  4. Kemudian pilih Page Color
  5. Lalu pilih Fill Effects
  6. Pada kotak Fill Effects ,maka pilih menu Picture
  7. Lalu tekan tombol Select Picture
  8. Kemudian kamu akan memiliki 2 pilihan yaitu From a File dan Bing Image Search.Jika gambar yang kamu ambil berada atau disimpan di komputer kamu,maka kamu bisa memilih From a File.Jika kamu ingin mengambil gambar atau foto di browser google atau bing maka kamu bisa memilih Bing Image Search.Pada contoh ini saya akan menggunakan From a File
  9. Kemudian ambil atau pilih gambar yang sudah kamu simpan di komputer kamu,lalu tekan tombol Insert dan kemudian tekan tombol OK



Sepertinya mudah bukan ? cara menambahkan gambar menjadi background di dokumen lembar kerja MS.Word.




Penutup


Demikian informasi tentang bagaimana cara menambahkan background di Microsoft Word,mohom maaf jika tutorial diatas tidak menggunakan gambar.Semoga kamu paham dan mengerti dengan cara diatas.

Semoga informasi ini bisa membantu kamu,Gbu :)






List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com