;

Cara Membuat Search Box di Excel / Spreed Sheet Libre Office

Cara Membuat Menu Pencarian di Excel di Excel Atau Spreed Sheet


Isi Postingan artikel Cara Membuat kolom search box di excel :


buayaberdiri.blogspot.com - Hari ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara membuat kotak pencarian pada file di Excel,akan tetapi pada contoh di artikel ini saya akan menggunakan lembar kerja Libre Office / Open Office Spreedsheet.Meskipun saya menggunakan spreedsheet akan tetapi cara ini masih bisa digunakan untuk Microsoft Excel.

Untuk membuat kolom search di excel kita akan menggunakan fungsi excel yaitu Vlookup,sehingga dengan fungsi ini kita dapat mencari sesuatu dengan menggunakan search box pada lembar kerja excel,maka data yang kita cari akan muncul.

Dengan menggunakan kotak pencarian di excel,maka kita akan mudah apakah data yang kita cari itu ada atau tidak.Jika tidak ada,maka kotak hasil pencrian akan memberikan informasi tidak ada atau #N/A.

Jika di kolom pencarian yang kita cari ada file di databasenya,maka akan muncul di kotak hasil pencarian.Jadi kita akan membuat beberapa fitur seperti fitur Pencarian atau Search Box , fitur Kotak Hasil Pencarian dan Tabel Database di Lembar Kerja Excel.

Tutorial di artikel ini saya membuat Fitur Search di Excel secara sederhana,mungkin nanti akan bisa kamu kembangkan kedepannya untuk kebutuhan tertentu.Seperti membuat fitur search penjualan/pembelian,membuat fitur search untuk database produk yang akan jual dan lain-lain.


Cara Membuat Kolom Search Sederhana di Excel


Pada contoh disini saya akan membuat menu pencarian tentang file database yang berisi tabel ID,Nama Negara dan Kode Negara di Excel.Sehingga kita akan membuat pencarian di tombol search box untuk mencari file nama negara lalu akan muncul juga kode negara tersebut.Lihat langkah-langkah dibawah ini :

1.Buat Tabel Database terlebih dahulu di Excel atau Spreedshet,dibawah ini adalah contoh tabel yang sudah saya buat :

Membuat Database yang akan kita cari nanti
.
Pada gambar diatas saya telah membuat tabel database ID,Nama Negara dan Kode Negara,tabel diatas hanyalah contoh,nanti kamu bisa membuat tabel database atau kumpulan file data dalam bentuk tabel.



Membuat Menu Form Search Box di Excel


Pada gambar diatas saya telah membuat Kolom Search Box di Excel (lihat kotak warna Biru Tranparant,yang terlatak disebalah kanan tulisan Search)

Kemudian saya akan membuat form tampilan Nama Negara , jadi ketika kita sedang mencari file di kotak biru maka hasilnya akan muncul di kotak warna merah muda tranparan.

Kemudian saya akan membuat form tampilan Kode Negara , jadi ketika kita sedang mencari file di kotak biru maka hasilnya akan muncul di kotak warna hijau muda tranparan yang sesuai dengan file Nama Negara.



Untuk kotak warna merah muda transparan akan memberikan hasil pencarian Nama Negara,maka rumus fungsi excelnya kamu buat seperti ini :

=VLOOKUP(D4,I5:I22,1,0)




Untuk kotak warna hijau muda transparan akan memberikan hasil pencarian Kode Negara,maka rumus fungsi excelnya kamu buat seperti ini :

=VLOOKUP(D4,I5:J22,2,0)


Membuat form tabel hasil dari kotak pencarian excel


4.Sekarang kamu bisa melakukan pencarian pada kolom menu search box yang berwarna biru,pada contoh tutorial ini saya akan melakukan pencarian berdasarkan nama negara.Jika kamu mencari nama negara yang terdapat di tabel database maka secara otomatis akan melakukan pencarian tabel kode negara.

Sebagai contoh saya akan mencari nama negara Belgia,lalu kamu ketik Belgia pada kotak biru muda transparan,lalu tekan tombol enter pada keyboard.

Maka hasilnya akan seperti ini :


Cara Membuat Membuat Menu Pencarian di Excel


Pada gambar diatas ketika kita mengetik untuk mencari kata atau nama belgia pada kotak biru muda transparan,maka hasilnya akan keluar di kotak warna merah muda tranparan,dan kamu juga akan bisa melihat kode negaranya pada kotak hijau transparan.


Penutup


Sepertinya mudah bukan membuat menu pencarian di excel dengan menggunakan rumus fungsi vlookup di excel,Dengan begitu kamu sekarang bisa mencari data file yang terdapat di database excel atau tabel data yang berisi banyak file.Semoga informasi ini bisa membantu kamu,Gbu :)







Tags:
  1. Search Engine Excel Untuk Mencari File
  2. Tutorial Pencarian Data Dengan Listview VBA Excel 2010 / 2007 / 2016
  3. Cara Rumus Excel Memudahkan Pencarian Data Pada Tabel Excel
  4. Bagaimana Membuat Search Engine Dengan VBA Excel Dengan Mudah
  5. Membuat Tombol Cari Dengan VBA Excel Terbaru 2020
  6. Cara Memunculkan Kotak Pencarian Data File di Filter Excel
  7. Cara Membuat Pencarian di Excel Beda Sheet Dengan Mudah
  8. Tutorial Rumus Pencarian di Excel Dengan Cepat
  9. Rumus Fungsi Excel Untuk Mencari Kata Yang Sama
  10. Rumus Mencari Huruf di Excel Pada Tabel Excel
  11. Rumus Fungsi Find di Excel 2020 / 2021 / 2022 / 2023 / 2025 / 2026
  12. Rumus Excel Untuk Mengambil Sebagian Kata
  13. Cara Mencari Nama di Excel Android Terbaru
  14. Membuat Search Engine Dengan VBA Excel 2016
  15. Rumus Excel Untuk Mengambil Data Dari Tabel Excel 
  16. Contoh Rumus Excel Jika Mengandung Kata pada kolom Excel





List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com