;

PB Tidak Dapat Menyambungkan Koneksi ke Server

Tidak dapat menyambungkan koneksi ke server

Pointblank Zepetto


buayaberdiri.blogspot.com - Hari ini saya akan membagikan tentang pengalaman tentang game pb yang mengalami masalah tidak dapat konek ke server.Kejadian ini bisa terjadi secara tiba-tiba atau mendadak.Pengalaman seperti ini tentunya sangat tidak mengenakan atau bisa dibilang sangat menyebalkan sekali.


Ketika kamu sedang asik bermain game,lalu tiba-tiba saja kamu keluar dari game atau DC,pas masuk kembali maka akan muncul peringatan "Tidak Dapat Menyambungkan Koneksi ke Server" pada saat mau menekan tombol start.


Penyebab pasti mengapa pb kamu tidak dapat menyambungkan ke server biasanya ada memiliki beberapa penyebab,cara ini biasa terjadi pada setiap tipe komputer atau laptop apa saja.Mulai dari komputer asus,lenovo,macbook pro,hp,dell dan masih banyak komputer gaming lainnya.


Dan error ini juga bisa terjadi di OS windows 7,8,8.1,10.Berikut ini adalah penyebab mengapa bisa terjadi error "Tidak Dapat Menyambungkan Koneksi ke Server" untuk game pointblank zepetto.




  1. Kabel UTP yang tidak masuk sempurna ke PC / Modem


  2. Coba periksa kembali kabel UTP atau kabel TCP yang terhubung ke CPU komputer kamu  dan ke modem,jika kabel tersebut kurang masuk atau tidak pas,maka ada kemungkinan koneksi internet kamu akan terputus.

    Biasanya kabel UTP bisa lepas karena adanya dorongan yang keras atau ditarik hewan seperti tikus atau juga bisa lepas karena adanya gesekan antara benda lain yang mengenai kabel tersebut.



  3. Modem bermasalah


  4. Jika modem kamu sudah tidak bekerja dengan baik ,ini akan membuat koneksi internet kamu juga akan mengalami putus nyambung dan juga mengalami koneksi lambat,jadi pastikan kondisi modem kamu dalam keadaan baik.



  5. Koneksi internet dari provider terputus / lagh

  6. Ini juga bisa menjadi penyebab kamu tidak tersambung ke game online pointblank,oleh sebab itu kamu harus mengecek bagaimana kondisi internet yang kamu gunakan,jika terputus kamu bisa menghubungi ke penyedia internet yang kamu gunakan.


  7. Masalah jaringan di PB

  8. Jika masalahnya terjadi dari PBnya langsung,maka kamu hanya bisa menunggu sambil keadaan server pointblank tidak down atau terputus akan segera membaik.Jika server PB mengalami gangguan dalam waktu yang lama,kamu bisa menghubungi ke pihak PB untuk menanyakan sampai berapa lama perbaikan server PB.


Seperti itulah penyebab mengapa koneksi internet ke server PB terputus atau tidak tersambung,kamu bisa melakukan perbaikan.


Cara mengatasinya server tidak dapat menyambungkan koneksi 


1.Perbaiki kondisi jaringan internet kamu apakah sudah benar atau belum,mulai dari kabel LAN komputer,modem.


2.Jika Kabel LAN dan Modem dalam keadaan tidak bermasalah,maka kamu bisa melihat koneksi internet yang kamu gunakan,jika kondisi intenert kamu dalam keadaan lambat,maka segera hubungi kembali pihak penyedia internet yang kamu gunakan.


3.Jika nomor 1 dan 2 dalam keadaan baik,seandainya memang dari pihak server PBnya yang bermasalah,maka hal yang kamu lakukan adalah menunggu sampai zepetto memperbaiki koneksi servernya.



Demikianlah informasi tentang PB yang tidak dapat menyambungkan koneksi ke server,semoga informasi ini bisa membantu kamu,Gbu :)







List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com