Cara Memperbaiki Flashdisk Yang Rusak Tanpa Format
buayaberdiri.blogspot.com - Mungkin kamu pernah mengalami masalah yang terjadi pada flashdisk kamu ketika ingin membuka file-file yang ada didalam flashdisk didalam laptop dengan sistem operasi windows 10,7,11 dan 8.
Salahsatu yang sering dialami adalah isi file didalam flashdisk kosong atau tiba-tiba hilang dan ketika dicek kapasitas di properti flashdisk ternyata kapasitas flashdisk masih ada atau masih penuh. Akan tetapi ketika kamu membuka isi disk flashdisk maka tidak ada file disitu.
Flashdisk yang tidak terbaca file datanya yang terjadi dilaptop maupun PC komputer windows terjadi karena adanya virus yang menyembunyikan isi file yang ada didalam flashdisk tersebut. Dan seolah-olah file yang ada didalamnya hilang.
Ternyata tidak demikian,jika kapasitas flashdisk masih bisa membaca jumlah data yang tersimpan didalam flashdisk maka sebenarnya data tersebut tidaklah hilang atau terhapus. Jadi jangan terburu-buru untuk format seluruh data flashdisk kamu.
File tersebut masih ada,hanya saja virus tersebut menyembunyikan file datanya atau terhidden filenya didalam flashdisk.
Lalu bagaimana cara mengatasinya ?, untuk tutorial lebih lengkapnya kamu dapat mengikutinya di Mengatasi Isi File Flashdisk Tidak Terbaca Karena Virus Tanpa Harus Format Data
Link diatas dapat kamu ikuti untuk pengguna flashdisk dengan kapasitas memori 4GB,8GB,16GB dan 32 GB dengan filesystem FAT32.
Penutup
Data file dalam bentuk dokument,foto atau gambar hingga video sangat berguna buat kamu untuk melakukan aktifitas tertentu. Jadi pastikan kamu telah mencolok atau memasukan flashdisk kedalam laptop atau PC komputer yang bersih dari virus.
Jadi sebelum kamu menghubungkan flashdisk kedalam laptop,lebih baik kamu melakukan scan komputer atau laptop menggunakan antivirus yang terinstall dikomputer kamu,jika PC kamu tidak memiliki antivirus maka kamu bisa menggunakan antivirus bawaan windows yaitu windows defender.
Semoga informasi ini bisa membantu kamu Gbu :)