;

Cara Cek IMEI dan Serial Number HP Xiaomi Asli atau Palsu

Cara Mengetahui Keaslian HP Xiaomi Lewat Cek IMEI dan Serial Number



Langkah-langkah cek nomor IMEI dan Serial Number HP Xiaomi Asli atau Palsu




Daftar isi :

  1. Pengertian dan Singkatan IMEI HP Android
  2. Pengertian dan Singkatan SN HP Android
  3. Cara cek nomor digit IMEI dan Serial Number Lewat Kode Dial Panggilan Telepon
  4. Altenatif kode dial untuk mengecek IMEI dan Serial Number HP Xiaomi
  5. Cara Cek IMEI dan Serial Number HP Xiaomi lewat Settings (Pengaturan)
  6. Cara Mengetahui IMEI HP Xiaomi di Kemenperin (Kementerian Perdagangan Republik Indonesia)



buayaberdiri.blogspot.com - Xiaomi adalah produsen elektronik yang perkembangannya cukup cepat, meskipun perkembangan xiaomi belum lama akan tetapi mereka mampu bersaing dengan produsen elektronik ternama lainnya seperti Samsung, Asus, Lenovo, Apple dan lain-lain.

Xiaomi memiliki produk ponsel jenis android yang sangat banyak penggunanya diberbagai negara dan salahsatunya adalah Indonesia. HP Android dari Xiaomi selalu mengalami perkembangan dan untuk bulan november 2021 ada HP xiaomi terbaru seperti Xiaomi 11T Pro, Redmi 10Redmi Note 10 5G , Redmi Note 10 5G dan Xiaomi 11 Lite atau juga xiaomi versi lama seperti Redmi 5, 3 , dan 4.

Setiap ponsel xiaomi memiliki IMEI dan serial number untuk setiap jenis atau tipe hpnya, lalu untuk apa IMEI dan serial number itu ? IMEI adalah singkatan dari International Mobile Equipment Identity yang digunakan sebagai identitas ponsel dan untuk mengecek garansi hp xiaomi dan juga bisa digunakan untuk melacak hp xiaomi yang hilang.

Sedangkan Serial Number atau nomor seri adalah sebagai identitas ponsel yang dikeluarkan oleh produsen hp itu sendiri. Berbeda dengan IMEI, nomor IMEI dikeluarkan oleh GSM atau GSMA. Jadi IMEI dan Serial Number sama-sama berfungsi untuk mengidentifikasi hp xiaomi, hanya saja IMEI memiliki peranan dan fungsi yang lebih banyak.


Cara Mengecek Nomor IMEI dan Serial Number HP Xiaomi


Kita dapat mengetahui apakah hp xiaomi yang kita pakai atau beli itu asli atau palsu dengan cara mengecek nomor IMEI dan serial numbernya. Jika kita sudah mengetahui nomor yang berisi 15-16 digit angka IMEI atau SN maka kita bisa mencocokkan nomor tersebut yang ada di dus HP xiaomi tersebut.


Cara cek Nomor IMEI dan SN (Serial Number) Melalui Kode Dial :

  1. Buka aplikasi telepon yang biasa untuk menelpon menggunakan pulsa 
  2. Kemudian ketik kode dial *#06# 
  3. Kemudian akan muncul kotak Device Information yang berisi informasi kode atau nomor IMEI1 dan IMEI2 beserta nomor digit angka SN atau Serial Number


Alternatif lainnya untuk nomor kode dial yang bisa kamu coba, cara mengetahui nomor angka IMEI dan SN ( Serial Number ) ponsel xiaomi :

  1. Buka aplikasi telepon yang biasa untuk menelpon menggunakan pulsa 
  2. Kemudian ketik kode dial *#*#4636#*#* 
  3. Kemudian pilih Check Version

Jika kamu tidak dapat menggunakan kode dial tersebut, mungkin kamu bisa mencoba kode dial alternatif lainnya seperti *#800# maka kamu akan diarahkan ke pengaturan user MOD atau LogKit dan setelah itu kamu bisa pilih setting dan pilih IMEI ( setiap tampilan setting untuk beberapa jenis HP Android mungkin bisa saja berbeda-beda).


Cara Cek Nomor Digit Angka IMEI dan SN Lewat Aplikasi Settings 


Jika kamu merasa bahwa menggunakan kode dial ribet, maka kamu bisa menggunakan cara lain atau alernatif lain yaitu lewat Pengaturan atau Settins HP Xioami. Tampilan Settings atau pengaturan disetiap versi atau tipe HP Xiaomi mungkin berbeda-beda penempatan informasi IMEI HP Xiaomi.



Cara Melihat Nomor IMEI dan SN di HP Xiaomi Redmi Note 4 atau Mi 4 dan Redmi 4, 5 dan 3:

  1. Buka menu atau aplikasi Settings ( Pengaturan )
  2. Kemudian pilih About Phone atau Tentang Ponsel 
  3. Lalu pilih Status
  4. Dan setelah itu pilih IMEI Information , jika kamu ingin melihat nomor IMEI
  5. Maka akan tampil IMEI Slot 1 dan IMEI Slot 2
  6. Jika kamu ingin mengecek SN atau Serial Number maka bisakembali ke status, lalu pilih Serial Number, maka akan tampil nomor digit angka Serial Number 



Cara Melihat Nomor Digit Angka IMEI dan SN HP Xiaomi Redmi Note 7 Pro :

  1. Buka menu atau aplikasi Settings atau Pengaturan
  2. Kemudian pilih About Phone
  3. Lalu scroll kebawah sampai menemukan menu All Specs
  4. Lalu scroll kebawah dan pilih menu Status
  5. Kemudian akan tampil atau muncul menu IMEI ( SIM Slot 1 ) dan IMEI ( SIM Slot 2) ,jika kamu ingin mengecek nomor digit SN atau Serial Number maka pilih menu Serial Number



Cara Melihat dan Mengecek Nomor IMEI dan SN HP Xiaomi Redmi Note 8 Pro :


  1. Buka menu Settings atau Pengaturan
  2. Kemudian pilih menu My Device
  3. Lalu pilih menu All Specs
  4. Kemudian pilih menu Status
  5. Maka akan muncul nomor IMEI untuk slot SIM 1 dan 2
  6. Jika kamu ingin melihat nomor Serial Number (SN) maka kamu pilih menu Model & Hardware , maka akan tampil model HP Xiaomi dan Nomor Serial Number  




Cara Melihat dan Mengecek Nomor IMEI dan SN HP Xiaomi Redmi Note 9 Pro dan 10 Pro , Redmi 9 , 10  dan Xiaomi 11T dan 11T Pro (5G):


  1. Buka menu Settings atau Pengaturan
  2. Kemudian pilih menu About Phone atau Tentang Ponsel
  3. Lalu pilih menu All Specs
  4. Kemudian pilih menu Status
  5. Maka akan muncul nomor IMEI untuk slot SIM 1 dan 2
  6. Jika kamu ingin melihat nomor Serial Number (SN) maka kamu pilih menu Model & Hardware , maka akan tampil model HP Xiaomi dan Nomor Serial Number  




Cara Cek IMEI HP Xiaomi Legal atau Ilegal di Negara Indonesia



IMEI HP Xiaomi tidak hanya digunakan untuk mengecek asli atau palsu dan juga mengecek garansi hp xiaomi dan juga untuk melacak hp xiaomi yang hilang. Akan tetapi nomor kode digit IMEI ini juga berfungsi untuk mengetahui apakah ponsel tersebut legal atau ilegal di pasar Indonesia.

Karena semakin banyaknya penyelundupan hp ilegal yang masuk ke indonesia dengan harga hp yang murah dari harga legalnya. Maka kamu bisa mengecek IMEI HP kamu tersebut legal atau tidak di Indonesia melalui situs resmi cek IMEI KEMENPERIN atau Kementerian Perdagangan Republik Indonesia.

Langkah-langkah cek hp xiaomi di situs kemenperin :

  1. Kunjungi website resmi : https://imei.kemenperin.go.id/
  2. Kemudian masukan nomor IMEI HP Android anda, untuk HP Xiaomi masukan nomor IMEI HP Xiaomi
  3. Lalu tekan simbol Search atau tekan tombol enter pada keyboard,jika nomor IMEI yang kamu input sudah benar dan berhasil, jika nomor IMEI legal di indonesia maka hasilnya akan tampil tulisan "IMEI terdaftar di database Kemenperin"

    Cara Cek IMEI HP Xiaomi terdaftar di database Kemenperin atau tidak





Baca juga artikel lainnya :

  1. Spesifikasi HP Xiaomi Redmi Note 9 Pro
  2. Spesifikasi HP Xiaomi Redmi Note 9 
  3. Spesifikasi Prosesor,RAM+ROM,Kamera Depan+Belakang HP Xiaomi Redmi K30 (5G)
  4. Spesifikasi HP Xiaomi Redmi 10 dan Harganya
  5. Spesifikasi HP Xiaomi Redmi Note 10 dan Harganya
  6. Spesifikasi HP Xiaomi Mi 11 Lite 
  7. Spesifikasi HP Xiaomi 11T Pro dan Harganya
  8. Spesifikasi HP Xiaomi 11T dan Harganya




Penutup


Demikian informasi tentang bagaimana supaya kita mengetahui nomor 16 digit angka IMEI dan SN atau Serial Number HP Xiaomi dengan mudah dan cepat dan tanpa harus menginstall aplikasi cek imei dan SN HP Android.

Semoga informasi ini bisa membantu kamu,Gbu :)



List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com