;

Cara Melihat Versi .NET Framework Yang Terinstall di Windows

Cara Cek Versi .NET Framework di PC Komputer



buayaberdiri.blogspot.com - Sebelumnya blog ini sudah pernah membahasa bagaimana cara mengetahui versi .NET Framework melalui Command Prompt atau CMD pada sistem operasi windows 10.

Untuk artikel ini kita akan membahas bagaimana cara melihat versi .NET Framework lewat Windows Powershell yang mirip dengan CMD,Powershell ini tersedia di Windows karena ini adalah software atau aplikasi bawaan windows,terutama untuk windows 10 dan 11.

Jika kamu belum pernah menginstall .NET Framework di PC komputer atau laptop windows,mungkin kamu perlu install terlebih dahulu.Untuk menginstall software .NET Framework,kamu perlu mendownload .NET Framework melalui situs resmi Microsoft di : https://dotnet.microsoft.com/download/dotnet-framework

Jika kamu sudah pernah install .NET Framework,maka sekarang adalah bagaimana cara melihat versinya melalui Windows Powershell,berikut ini adalah langkah-langkahnya :

Cara Melihat Versi .Net Framework di Windows Powershell


Untuk mengetahui apakah versi .Net Framework bawaan windows kamu adalah versi terbaru atau tidak,maka kita perlu mengeceknya terlebih dahulu.

  1. Buka Windows Powershell bawaan windows 10
  2. Kemudian gunakan perintah :

    reg query "HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\NET Framework Setup\NDP\v4\full" /v version

    Kemudian rekan tombol Enter pada keyboard,maka tampilan versi Net Framework akan terlihat seperti dibawah ini :

    Cara Cek Versi .NET Framework Terbaru di Windows


Pada gambar diatas versi .NET Framework yang terinstall di PC komputer atau laptop windows adalah versi .NET Framework 4.8

Pada gambar diatas juga menampilkan software .NET Framework yang berada di Regedit atau Registry Editor Windows Windows 10.Kamu dapat melihat di regedit dengan alamat folder :

HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\NET Framework Setup\NDP\v4\full


Penutup


Sekarang kamu sudah mengetahui apakah di komputer atau laptop kamu sudah terinstall software .NET Framework atau tidak,dan jika sudah terinstall maka kamu sudah dapat melihat versi .NET Framework yang terinstall di sistem operasi windows 10 , 11 ,8 dan 7.

Semoga informasi bisa membantu kamu,Gbu :) 



List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com