;

Cara Melihat Sitemap Website Atau Blog Secara Online

Cara Melihat Status Sitemap Website Sendiri Secara Langsung



buayaberdiri.blogspot.com - Buat kamu yang sudah mengirim peta situs atau membuat sitemap sendiri untuk website di Google Webmaster Tools secara manual,mungkin butuh waktu untuk sampai status sitemap blog kamu menjadi Success atau Sukses.

Perubahan status pending ke sukses pada sitemap di Google Search Console ini membutuhkan waktu yang berbeda-beda pada setiap website,ada yang sehari sudah sukses dan ada yang dua hari sudah sukses bahkan ada yang sudah seminggu baru sukses.

Kita tahu bahwa sitemap pada blog sangat penting karena sangat memudahkan bot google untuk merayapi setiap URL atau domain website.Walaupun sitemap ini membutuhkan waktu sampai bisa aktif atau terindeks di google pencarian,jangan khawatir jika kamu telah membuat sitemap dengan benar maka pasti akan sukses juga statusnya.


Cara Cek Status Sitemap Website Sudah Sukses Atau Tidak


Jika kamu ingin melihat apakan status sitemap website atau blog kamu sendiri atau orang lain sudah aktif atau tidak,maka kamu bisa mengeceknya dengan 2 cara yaitu :
  1. Mengecek Status Sitemap Website di Google Search Console  
  2. Mengetahui Status Sitemap Blog di pencarian google

Sitemap yang akan kita lihat adalah Sitemap XML yang sudah pernah kamu buat di Google Webmaster Tools atau Google Search Console.

Cara Melihat Sitemap XML Pada Blog di GSC


Untuk cara pertama kita dapat memperhatikan secara langsung apakah sitemap website kamu statusnya sudah sukses atau masih pending.Tutorial ini sangat berguna bagi para pemula yang baru terjun dalam dunia blogger atau website.

Langkah-langkah melihat sitemap website di google search console :

  1. Buka Dasboard Google Search Console atau Webmaster blog kamu
  2. Kemudian pilih menu Sitemaps atau Peta Situs
  3. Lalu pada sebelah kanannya perhatikan bagian Submitted Sitemaps,kemudian perhatikan apakah status Sitemap sudah aktif atau tidak,jika sudah aktif maka statusnya adalah Success.


    Cara Cek Status Sitemap XML di Google Webmaster Tools

Pada gambar diatas petasitus atau sitemap  dengan nama sitemap.xml statusnya telah Success atau sukses.

Keterangan Tabel Submitted Sitemaps di Google Search Console:

  1. Type : Adalah tipe sitemap yang dibuat,pada gambar diatas Type nya adalah Sitemap
  2. Submitted : Adalah tanggal sitemap xml website dikirimkan ke Webmaster Google
  3. Last Read : Adalah tanggal sitemap blog kamu dibaca oleh Google Search Console atau Webmaster Google
  4. Status : Adalah pemberitahuan apakah sitemap kamu sudah aktif atau tidak.Atau juga bisa menunjukkan bahwa sitemap yang kamu kirimkan ke webmaster google sudah sukses atau masih pending
  5. Discovered URLs : Adalah tampilan untuk mengetahui berapa jumlah halaman website yang telah ditemukan oleh Sitemap XML

Cara Melihat Sitemap Website di Pencarian Google


Jika Status Sitemap XML pada website sudah sukses maka biasanya sitemap blog kamu sudah terindeks di google pencarian.Untuk cara lihatnya bisa lihat langkah-langkah dibawah ini :

Cara Melihat Sitemap XML pada website secara online :

  1. Buka Google Pencarian dan ketik paling atas kotak google pencarian seperti ini : https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml
  2. Kemudian tekan tombol Enter pada keyboard,maka akan tampil sitemap website kamu

    Cara Melihat Sitemap Website Sendiri di Google Pencarian Secara Online


Pada gambar diatas maka isi dari sitemap untuk website https://buayaberdiri.blogspot.com/ adalah seperti ini :

<?xml version='1.0' encoding='UTF-8'?>
<sitemapindex xmlns="http://www.sitemaps.org/schemas/sitemap/0.9"><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=1</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=2</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=3</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=4</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=5</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=6</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=7</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=8</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=9</loc></sitemap><sitemap><loc>https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=10</loc></sitemap></sitemapindex>



Jika kamu ingin melihat halaman artikel pada website yang baru di publikasikan website apakah sudah ditemukan oleh sitemap,maka kamu bisa melihat urutan page sitemap paling pertama.Pada gambar diatas urutan page sitemap xml paling terakhir adalah 1 dan halaman artikel yang paling pertama dipublikasikan akan masuk ke urutan page sitemap paling terakhir.

Cara Cek Halaman Artikel Yang Sudah Ditemukan Sitemap


Jika kamu ingin melihat atau mengetahui apakah halaman artikel yang sudah kamu publish atau publikasikan sudah ditemukan atau tidak oleh sitemap,karena setiap URL website atau blog yang baru dipublikasikan biasanya akan masuk kedalam sitemap.

Setiap URL halaman website yang baru saja dipublikasikan,biasanya akan masuk kedalam page sitemap pertama,pada contoh diatas bahwa page pertama nama URLnya adalah : https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=1


Berikut ini adalah langkah-langkah cara mengetahui halaman website atau artikel yang masuk kedalam Sitemap XML:

  1. Buka Google Pencarian 
  2. Kemudian pada bagian kotak paling atas akan tulis alamat URL sitemap,contoh : https://buayaberdiri.blogspot.com/sitemap.xml?page=1
    Maka tampilannya akan seperti dibawah ini :

    Cara Cek Artikel Terbaru Masuk Sitemap


Pada contoh gambar diatas adalah kita dapat mengecek URL halaman artikel yang kita buat di blogger atau blogspot apakah sudah masuk kedalam sitemap atau tidak.Jika sudah masuk maka akan tampil di dalam page Sitemap XML pada website atau blog. 

Berikut ini adalah contoh artikel blog yang masuk ke sitemap yang terbaru saat ini (01 Oktober 2021) :






Penutup


Demikian informasi tentang sitemap website atau blog,pada contoh diatas saya menggunakan blogger atau blogspot.Akan tetapi tutorial artikel bisa kamu gunakan untuk pengguna wordpress,wix,web yang dibangun sendiri (web development) dan lain-lain dan pengguna domain TLD dan Subdomain TLD.

Semoga informasi artikel bisa membantu kamu tentang sitemap XML yang kamu buat di Google Search Console atau Google Webmaster Tools.Gbu





List of Article Posts https://buayaberdiri.blogspot.com